Bireuen – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Almuslim terus menunjukkan komitmennya dalam peningkatan mutu dan kualitas akademik. Hal ini dibuktikan dengan penyelenggaraan Rapat Pimpinan Koordinasi Menuju Akreditasi Unggul, yang digelar pada Senin, 24 November 2025, di Ruang Rapat Kampus Timur Paya Cut, Peusangan.
Kegiatan tersebut dipimpin dan dibuka secara resmi oleh Rektor Universitas Almuslim, Dr. Marwan, M.Pd, dan mengangkat tema “Bersinergi Menuju Akreditasi Unggul.” Rapat ini turut dihadiri oleh jajaran pimpinan universitas, termasuk Wakil Rektor II, Wakil Rektor III, serta seluruh unsur pimpinan FKIP, seperti Dekan FKIP Dr. Sari Rizki, M.Psi, Wakil Dekan I Dr. Silvi Listia Dewi, M.Pd, Wakil Dekan II Rahmi Wahyuni, M.Pd, Wakil Dekan III Dr. M. Danil, M.Pd, para ketua program studi dari sembilan jurusan di FKIP, dan pejabat struktural lainnya. Turut hadir mendampingi proses perencanaan mutu, Ketua Lembaga Percepatan Akreditasi dan Digitalisasi, Asrul Karim, M.Pd, serta Sekretaris Lembaga, Novianti, S.Pd., M.Pd.
Dalam sambutannya, Rektor Universitas Almuslim, Dr. Marwan, M.Pd, menegaskan bahwa rapat koordinasi ini menjadi momentum penting dalam memastikan kesiapan FKIP menghadapi proses akreditasi yang semakin menuntut bukti kinerja dan tata kelola berbasis mutu.
“Akreditasi unggul bukan sekadar target administratif, tetapi gambaran nyata kualitas pendidikan. FKIP harus menjadi garda depan dalam menampilkan kinerja terbaik, konsistensi pelayanan akademik, dan budaya mutu yang berkelanjutan. Saya mengapresiasi keseriusan FKIP dalam mempersiapkan diri, terutama melalui koordinasi terpadu seperti yang kita lakukan hari ini,” ujarnya.
Rektor juga menyebutkan bahwa langkah-langkah strategis FKIP, termasuk kegiatan benchmarking dengan UMN Al Washliyah Medan sebelumnya, telah menunjukkan kesungguhan fakultas dalam memperkuat instrumen mutu.
Rapat koordinasi kali ini menegaskan prioritas percepatan akreditasi pada lima program studi FKIP, yaitu: Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Guru PAUD (PG-PAUD), Pendidikan Bahasa Indonesia, Pendidikan Matematika, dan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD).
Saat ini, PGSD telah meraih akreditasi unggul, dan FKIP menargetkan empat program studi lainnya dapat menyusul dalam waktu dekat.
Dalam sesi pemaparan, masing-masing pimpinan prodi memaparkan progres penyusunan dokumen akreditasi, kebutuhan eviden, serta penyesuaian indikator kinerja. Lembaga Percepatan Akreditasi dan Digitalisasi turut memberikan arahan teknis terkait penguatan LED, LKPS, dan tata kelola dokumen berbasis digital.
Dekan FKIP Universitas Almuslim, Dr. Sari Rizki, M.Psi, dalam sambutannya menegaskan bahwa hasil rapat ini akan menjadi dasar penguatan rencana kerja fakultas dan program studi dalam beberapa bulan mendatang.
“FKIP telah menyiapkan langkah-langkah terstruktur, termasuk pembentukan task force percepatan akreditasi, pelatihan intensif penyusunan borang, dan monitoring berkala. Benchmarking yang telah kita lakukan bersama UMN Al Washliyah juga memberikan gambaran praktik terbaik yang akan kita adaptasi sesuai kebutuhan FKIP,” jelasnya.
Ia menambahkan bahwa seluruh tim akreditasi di setiap program studi harus bekerja secara sistematis, berbasis data, dan menjaga kesesuaian dokumen dengan standar LAMDIK.
“Kami siap bergerak cepat dan terukur. Target kita jelas seluruh prodi FKIP mencapai mutu unggul dan memberi kontribusi nyata pada reputasi Universitas Almuslim,” tegasnya.
Rapat pimpinan koordinasi tersebut menghasilkan sejumlah rekomendasi awal terkait pemetaan kebutuhan prodi, percepatan penyusunan LKPS-LKPT, penguatan eviden mutu, dan optimalisasi peran gugus penjaminan mutu fakultas serta program studi.
Dengan komitmen bersama seluruh unsur pimpinan, FKIP Universitas Almuslim optimis dapat mencapai target akreditasi unggul secara merata, sebagai bagian dari upaya peningkatan daya saing fakultas dan kontribusinya terhadap kemajuan pendidikan di Kabupaten Bireuen dan Aceh pada umumnya.
